Jumat, April 26, 2024
BerandaPendidikanSMP Negeri 12 Gelar Perpisahan dan Pelepasan Angkatan ke 2

SMP Negeri 12 Gelar Perpisahan dan Pelepasan Angkatan ke 2

Suka Makmue | Neraca News – Acara perpisahan dan pelepasan para Siswa- siswi kelas IX angkatan ke 2 Sekolah Menengah Pertama ( SMP) Negeri 12 kecamatan Darul makmur kabupaten Nagan Raya, Aceh, Selasa 30 Mei 2023.

Pelaksanaan kegiatan di halaman SMP Negeri 12 berlangsung sangat meriah dikemas dalam sebuah kegiatan pertunjukan seni dan bakat diantaranya, Tari Ranup Lampuan dan juga tampilan seni lainnya.

Sambutan kepala sekolah SMPN 12 Armendra. M. Nur. S. Pd. I bahwa kegiatan pelepasan dan perpisahan Siswa- siswi kelas IX angkatan ke I ini bukanlah suatu akhir bagi Siswa- siswi dalam menempuh pendidikan, tetapi suatu perjalanan dalam menggali ilmu, masih sangat panjang dan terbuka lebar untuk meneruskan pendidikan itu, justru itu para siswa harus lebih semangat dan lebih yakin dalam meraih atau menggapai cita- cita masa depan yang lebih gemilang,” Terangnya.

Kepala sekolah berpesan ini adalah langkah awal untuk meneruskan pendidikan yang lebih tinggi raihlah cita- citamu, tuntutlah ilmu setinggi mungkin jangan sampai putus ditengah jalan,” Ungkapnya.

Semoga acara perpisahan dan Pelepasan yang disertai dengan Wisudah bisa menjadi kenang- kenangan untuk kalian bahwa kalian pernah menimba ilmu di sekolah SMP Negeri 12 Serba Jadi di kecamatan Darul Makmur kabupaten Nagan Raya selama Tiga (3) tahun hari ini tibalah saatnya para guru melepaskan kalian, semoga ditempat yang baru kalian bisa lebih dewasa lagi, sesuai tema yang diangkat” Jadilah generasi yang cerdas” inspiratif, kreatif, inovatif dan berakhlak mulia, semoga kesuksesan selalu bersama dalam meraih masa depan.

Kepala sekolah Armendra . M. Nur. S. Pd. I juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan kegiatan pelaksanaan perpisahan dan pelepasan terutama para guru, ketua komite sekolah dan para wali murid kelas IX.

Sambutan kepala UPTD pendidikan Darul Makmur Mustafa Kamal ,S. Pd dirinya mengapresiasi kegiatan Perpisahan dan wisuda kelas IX SMP Negeri 12, acara perpisahan dan wisuda ini jadikanlah sebagai ingatan bagi para siswa – siswi , hari para Siswa-siswi telah diserahkan kembali kepada para orang tua wali murid , berpisah bukan berarti bukan untuk tidak bertemu, berpisah untuk meneruskan atau melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi , saya yakin bahwa anak – anakku sudah mendaftarkan diri di sekolah yang menjadi pilihan atau sekolah parit bagi anak – anakku tersebut, saya berpesan kepada anak-anakku tuntutlah ilmu setinggi – tinggi mungkin raihlah masa depanmu yang lebih gemilang , jaga nama baik asal sekolah kita sampai kemanapun kita meneruskan pendidikan , jadilah anak yang berbakti kepada kedua orang tuamu karena orang tua kita bisa lahir kedunia ini , ” Jelas kepala UPTD Darul Makmur Mustafa Kamal, S. Pd

Sambutan singkat ketua komite SMP Negeri Darul Makmur Kasianto, kami ucapkan terima kasih kepada para dewan guru yang telah mendidik,membina anak- anak kami hingga pada hari pihak sekolah menyerahkan para siswa siswi kelas IX diserahkan kepada para orang tua wali murid, jadilah anak- anak yang berakhlak, berbakti kepada kedua orang tuamu dan ingat jasa para guru yang telah mengajarimu ilmu, selama kepada anak-anakku jangan hanya sampai di SMP Sarjono saja,tetapi teruskanlah ke jenjang yang lebih tinggi kejarlah cita-citamu untuk menggapai masa depan yang lebih Cerah,”Harapan Komite

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, lagu kebangsaan Aceh, Arahan kepala sekolah, arahan komite dan arahan UPTD pendidikan Alue Bilie di kecamatan Darul Makmur, kegiatan dihadiri kepala sekolah serta para dewan guru, kepala UPTD, para kepala sekolah , ketua komite, ketua K3 S serta para orang tua wali murid, acara dimulai , 08.30 wib sampai selesai. (Dani S)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Most Popular

Recent Comments