Minggu, April 28, 2024
BerandaPemerintahPemkab Karo Berduka Atas Meninggalnya Ketua DPRDSU Baskami Ginting

Pemkab Karo Berduka Atas Meninggalnya Ketua DPRDSU Baskami Ginting

Karo – Pemerintah Daerah Kabupaten Karo menyampaikan belasungkawa mendalam atas kematiannya Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumut Baskami Ginting serta mendoakan, semoga Beliau diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

Hal itu disampaikan Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Karo, Frans Leonardo Surbakti, SSTP, Jumat (7/2), sore usai mendapat kabar meninggalnya Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting di Rumah Sakit Siloam Medan.

“Atas nama masyarakat Karo dan Pemerintah Daerah Kabupaten Karo mengucapkan belasungkawa yang mendalam atas kematiannya Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, semoga beliau diterima di sisi-Nya dan keluarga selalu diberi kesabaran,” ungkap Kadis.

Dikatakannya, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting merupakan teman yang selalu bersama bupati, dalam mewujudkan dan mendukung pembangunan di Sumut, khususnya di Kabupaten Karo.

Pemkab Karo pun mengapresiasi kinerja Baskami Ginting sebagai Ketua DPRD Sumut maupun anggota legislatif selama ini, serta menyampaikan ucapan belasungkawa dan terima kasih sebesarnya atas jasa-jasa Baskami dalam upayanya bersama dengan mendukung mewujudkan kesejahteraan rakyat, terlebih lebih mendukung pembangunan jalan alternatif Karo-Deliserdang, ” Pungkas Kadis Kominfo.

Politikus PDI Perjuangan Baskami Ginting, lahir 14 Desember 1959 di Medan, menjabat sebagai Ketua DPRD Sumut periode 2019-2024.

Diketahuinya, acara peradatan penguburan dilakukan pada hari Sabtu 10 Oktober 2024, bertempat di Jambur Halilintar Medan, Sumut secara adat Karo.

Tampak melayat ke rumah duka, Menkumham RI Yasonna Laoly, Pj Gubsu Hassanudin, Walikota Medan, Bobby Nasution serta pejabat pemprovsu dan Forkopimdasu. (Afs)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Most Popular

Recent Comments