Kamis, Mei 2, 2024
BerandaRagamForum Jurnalis dan Aktivis se-Pantai Barat Adakan Rapat Kerja Tahun 2023

Forum Jurnalis dan Aktivis se-Pantai Barat Adakan Rapat Kerja Tahun 2023

Neracanews | Mandailing Natal – FJA (Forum Jurnalis & Aktivis) se-Pantai Barat Madina gelar acara rapat kerja bertempat di Cafe Rahmat di Sinunukan, Mandailing Natal (Madina) Sumut. Rabu Siang 27/9/23.

Adapun yang hadir dalam acara tersebut Ketua Sekretaris Bendahara (KSB) yakni Afnan Lubis SH selaku Ketua FJA, M. Sudirman Nasution sebagai Sekjen sedangkan Bendahara (A. Hem Surbakti), Nazri Lubis, Ahmad Siregar sebagai Penasehat FJA dan Pengawas serta para anggota FJA se-Pantai Barat.

Adapun anggota-anggota FJA yang lainnya tidak dapat hadir, mungkin ada halangan atau hal lainnya di hari acara rapat tersebut akan ikut keputusan dan hasil rapat yang telah disepakati bersama.

Acara rapat tersebut membahas tentang kinerja para rekan-rekan wartawan dan aktivis FJA dalam tahun terakhir ini, persiapan awal Investigasi ke Investor se-Madina khususnya di Pantai Barat dan Birokrasi yang juga mendorong agar kegiatan lomba Azan yang sudah dicetuskan oleh M. Sudirmin Nasution selaku Sekretaris FJA yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini bulan Oktober 2023 berjalan sesuai rencana.
Terakhir Afnan Lubis, S.H setelah menampung pendapat dari anggota yang hadir ketua tetap mengajak agar terus meningkatkan silahturahmi dan memaksimalkan Solidaritas kedepan lebih baik.

Rapat berjalan dengan baik dan lancar dan ditutup doa. Selanjutnya acara tersebut diakhiri makan bareng di Rumah Makan Ayam Penyet Rahmat Sinunukan III Kecamatan Sinunukan Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara dan disudahi dengan poto bersama. (Hem Surbakti)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Most Popular

Recent Comments